Secara umum, smartphone Android akan berbunyi ketika ada entri pemberitahuan baru. Tapi suaranya cuma bawaan atau nada dering singkat. Jika Anda merasa bosan dengan satu-satunya nada pemberitahuan itu saja, kini hadir terobosan terbaru yang dapat membuat smartphone Android berbicara apabila ada pemberitahuan.
Dengan tujuan pembicaraan di sini adalah smartphone Android akan membacakan isi dari pemberitahuan misalnya seperti ketika Anda membacanya. Sebagai contoh, ada SMS masuk yang baru, maka android Anda akan berbicara “Pesan baru dari” kemudian dilanjutkan membaca isi pesan SMS.
Shouter adalah sebuah aplikasi Android yang bisa membuat membaca keseluruhan notifikasi yang masuk. Bagaimana cara aplikasi bekerja Voice Notification : Shouter sama dengan Text-to-speech. Namun yang membedakan adalah aplikasi ini lebih mudah digunakan dan di Atur sesuai dengan bahasa yang kita inginkan.
Tampilan aplikasi ini cukup sederhana dan sangat sederhana. Anda dapat memilih aplikasi tertentu yang Anda ingin berbunyi setiap kali aplikasi ini menerima pemberitahuan. BBM misalnya, maka jika ada pesan BBM baru, Anda tidak perlu membacanya, karena smartphone Android Anda akan membaca pemberitahuan secara sendiri. Cukup menarik bukan ? Berikut ini adalah langkah-angkah Membuat Android Berbicara Saat Ada Notifikasi Masuk
1. Langkah pertama download terlebih dahulu aplikasi Voice Notification :
Shouter di Google Play.
2. Setelah aplikasinya terinstall, maka anda bisa langsung membukanya.
3. Kemudian pilih pada bagian Notification > Centang Enable > klik Slect Apps.
5. Selesai.
TIPS : Matikan semua nada notifikasi Aplikasi kalian agar saat ada Notifikasi masuk Shouter langsung membaca Notifikasi kalian.
Semoga Bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar