Game Mobile Legends Vs AOV (Arena Of Valor)

Game Mobile Legends Vs AOV (Arena Of Valor)

Di artikel kali ini admind akan membandingkan antara Game Mobile Legends dan game AOV berdasarkan fakta yang ada di Google Playstore.Ke dua game ini adalah sama-sama game MOBA yaitu Multiplayer Online Battle Arena,yang pastinya hanya dapat di mainkan secara online yaitu dengan 10 pemain online secara bersama-sama dan di bagi menjadi 2 Tim 5vs5.Jadi kedua game ini dalam permainanya memerlukan kerja sama Tim untuk dapat memenangka disetiap arena pertandingan.

Kedua game MOBA ini termasuk game yang lagi boming atau naik daun di kalangan Gamer termasuk Gamer Indonesia.Admind sendiri sudah merasakan betapa serunya memainkan kedua game tersebut,ya meskipun sering mengalami kekalahan.Jika kalian belum mempunyai kedua game tersebut bisa kalian download di Google playsetore secara gratis.Selain memainkan game tersebut diam-diam admind mengamati perkembangan kedua game tersebut untuk sekedar pengetahuan saja tentang game,dan yang menjadi patokan saya Google playstore.Alasan saya memakai Google Playstore ya karena saya hanya punya Smartphone Android.


Disini sini saya akan mencoba membandingkan antara Game ML (Mobile Legends) dan Game AOV (Arena Of Valor) berdasarkan yang ada di Google Playstore.
1.Berdasarkan ukuran file game
Ukuran game sangat menentukan kuwalitas gambar,tentunya game yang memiliki ukuran file lebih besar kuwalitas gambarnya akan lebih baik dibandingkan game yang ukuranya lebih kecil.
Game Mobile Legends memiliki ukuran file kira-kira 98 mb yang dapat kamu unduh di Google Playstore untuk perangkat android,dan game AOV memiliki ukuran file jauh lebih besar,yaitu 470 mb yang bisa kamu download di Google Playstore untuk perangkat android.Untuk perangkat Ios admind belum tahu karena hanya memiliki android.

2.Berdasarkan Total Unduhan
Di Google Playstore kita bisa melihat dan mengetahui banyaknya unduhan aplikasi atau game dari seluruh dunia.
Game Mobile Legends memiliki total unduhan sampai sekarang ini memiliki total unduhan kurang lebih 50 juta pengunduh di seluruh dunia.
Sedangkan AOV memiliki kurang lebih 5 juta pengunduh di seluruh dunia.
Semua jumlah tersebut berdasarkan dari data Google Playstore yaitu untuk perangkat android,kalau dari App Store untuk perangkat Ios admind kurang tahu.

3.Berdasarkan Rating bintang
Di Google Playstore ada fitur dimana kita dapat memberi bintang untuk game atau aplikasi yang kita download,berdasarkan itulah kita mengetahui pendapat pemain kedua game tersebut.
Game Mobile Legends memiliki rata-rata 4,4 bintang,Sedangkan game AOV memiliki rata-rata 4,2 bintang.Dari banyaknya bintang tersebut bisa kita lihat game yang paling mendapatkan hati penggunanya.

4.Berdasarkan Rating Fitur
Di Google PlayStore kita juga bisa melihat Rating fitur yang di miliki setiap game atau aplikasi sebelum mendownloadnya,yaitu tentang Alur Game,Grafis dan Kontrol.Dibawah ini keterangan nilai rata-rata Rating Fitur kedua game.
  • Alur Game:game Mobile Legends memiliki rata-rata 4,2 bintang,sedangkan AOV memiliki 4,0 bintang.
  • Grafis:game Mobile Legends memiliki rata-rata 4,2 bintang,sedangkan game AOV memiliki rata-rata 4,1 bintang.
  • Kontrol:game Mobile Legends memiliki rata-rata 4,1 bintang,sedangkan game AOV memiliki 3,9 bintang.
Game Mobile Legends Vs AOV (Arena Of Valor)
Gambar di atas adalah gambar Screenshot dari Google Playstore.
Perlu kawan-kawan ketahui,data diatasa adalah data dimana saat artikel ini dibuat,mungkin seiring waktu yang berjalan data akan berubah.Yang pastinya semua game itu bagus semua untuk kita mainkan,kita sebagai Gamer yaitu penikmat game patut mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pembuat dan pengembang game.Manfaat dari game itu sendiri adalah selain kita mendapat hiburan dari bermain game kita juga akan mendapat teman baru sesama penikmat game tersebut.

Sekian atikel dari saya tentang Game Mobile Legends VS AOV (Arena Of Valor),semoga bermanfaat.Dan terima kasih sudah berkunjung di Blog sederhana ini,jika ada pertanyaan dapat berkomentar di kolom komentar yang telah disediakan.

0 komentar:

Posting Komentar