Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit

Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit

Ok sahabat Blogger kali ini saya akan membuat artikel tentang Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit.
Sebelum membuat artikel ini sebenarnya saya sempat bingung mau membuat artikel apa,nggak kepikiran sih buat artikel ini,pas buka Hp tidak sengaja aplikasi SHAREit ternyata sudah terbuka,mungkin saja baru dipakai adik saya untuk mengirim file dan lupa di kembalikan ke menu dan langsung menguncinya.Dan setelah itu ada notifikasi pemberitahuan dari aplikasi SHAREit untuk segera meng-Update atau memperbarui yang intinya ada tambahan fitur baru di setiap Update-nya.

Ok segitu saja ceritanya,sekarang masuk ke pokok pembahasan artikel yaitu tentang Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit yang mungkin kamu sudah pada tahu sebelum saya,dan bagi yang sudah tahu bisa menyimak dan yang belum tahu bisa menjadi pengetahuan tambahan.

Aplikasi SHAREit adalah software atau perangkat lunak yang berfungsi untuk berbagi file apa saja yaitu mengirim dan menerima file dengan menggunakan LAN (Local Area Network),yang di kembangkan oleh SHAREit technologies Co.Ltd.



Sebelum adanya aplikasi SHAREit orang-orang menggunakan Bluetooth sebagai alat menerima dan mengirim file,tetapi setelah adanya aplikasi SHAREit orang-orang lebih memilih menggunakan SHAREit,karena memang mengunakan  SHAREit lebih cepat di bandingkan menggunakan Bluetooth untuk mengirim maupun menerima file,dengan kecepatan kurang lebih 9 mb per detik yaitu 199 kali lebih cepat di bandingkan memakai Bluetoot.Dan dengan adanya SHAREit pengunaan Bluetooth semakin hari semakin di tinggalkan.Kita juga dapat berbagi file meskipun dengan lintas platform,seperti Android,iOS,WP,PC,Mac.
Sekarang ini semua Smartphone sudah bisa di pasang yang namanya aplikasi SHAREit,yang sudah tersedia di Market platform masing-masing.Ada juga merek Hp tertentu yang sudah ada atau terpasang aplikasi SHAREit memang dari bawaan Hp itu sendiri,jika kalian belum punya bisa download di Google Playstore secara gratis buat perangkat android.
Baca juga: Aplikasi Buatan Google Yang Wajib Kita Miliki

Selain dari fungsi utamanya yaitu menerima dan mengirim semua file seperti video,photo,musik dan lain-lain,SHAREit sebenarnya juga memiliki fitur yang sangat bermanfaat bagi Smartphone maupun kita sendiri,mungkin banyak pengguna SHAREit yang belum tahu dan menggunakan SHAREit hanya untuk menerima dan mengirim file saja.Untuk mengetahui Fitur tersembunyi yang ada di aplikasi SHAREit caranya adalah.
Buka aplikasi SHAREit pilih menu Lebih Banyak dan nanti akan muncul menu di mana ada menu lagi yang dapat kita gunakan,yaitu fitur SHAREit tersebut.
Di bawah ini beberapa Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit.

1.CLEANit

Fitur CLEANit adalah fitur pembersih sampah yang sudah ada di dalam aplikasi SHAREit,dengan fitur CLEANit smartphone kamu bisa mendeteksi adanya file sampah seperti:
  • File iklan yaitu file yang biasanya dibawa oleh aplikasi yang ada iklanya,sehingga kalau kamu menghapus aplikasi tersebut kadang-kadang masih ada file iklan yang masih menyangkut di smartphone kamu.
  • File Apk yaitu file yang biasanya bekas meng-instal aplikasi maupun game dan Apk-nya tidak bisa terhapus secara otaomatis atau mungkin kamu lupa menghapusnya.
  • Folder kosong yaitu folder yang biasanya bekas folder dari game atau aplikasi yang sudah dihapus,dan hanya meninggalkan folder kosong.
  • Gambar mini atau gambar thumbnail yaitu gambar yang di perkecil dari gambar aslinya.Gambar ini biasanya berada di dalam folder thumbnail,dan jika gambar aslinya di hapaus kadang-kadang gambar mini atau gambar thumbnailnya masih belum terhapus dan kamu bisa menghapusnya lewat SHAREit,atau menghapusnya bisa secara manual yaitu dengan cara mencari folder thumbnail lewat aplikasi file manager lalu menghapusnya.

2.Dapat Menganalisis Ruang penyimpanan

Fitur SHAREit yang kedua ini buat saya pribadi sangatlah bermafaat sekali,salah satunya dari pengalaman saya saat memori eksternal maupun internal penuh tidak tahu penyebabnya kenapa,padahal sudah saya cek file video,musik maupun gambar atau foto normal saja.Setelah saya memakai fitur dari SHAREit yaitu Menganalisis Ruang ternyata ada beberapa file Video dengan format yang tidak semestinya,dan saat itu filenya pun sangat besar.
Dari fitur Menganalisis Ruang antara lain:

  • Dapat mendeteksi File besar meskipun format file tersebut tidak pada semestinya,yang tidak terbaca di Galeri smartphone.Contohnya format video yang biasanya 3gp,mp4 atau mkv itu menjadi format com atau yang lain.
  • Dapat mendeteksi tangkapan layar atau screenshot.
  • Dapat mendeteksi Duplikasi foto,musik,dan video,yaitu kita dapat menghapus file sampah atau file duplikat.
  • Dapat mengelola file apk,yaitu dapat mendeteksi tempat penyimpanan file Apk di folder manapun berada.
  • Dapat mengelola semua aplikasi,dengan fitur ini kita dapat mengelola semua aplikasi yang terpasang di Smartphone kesayangan kita,sehingga pengaturan RAM akan lebih baik.
3.Pemutar Video

Dengan fitur Pemutar Video di aplikasi SHAREit kita dapat menjadikan aplikasi  SHAREit sebagai pemutar video,kita langsung bisa memutar file video setelah menerima file video tersebut tanpa membuka aplikasi pemutar video yang lain.

4.WebShare

Fitur yang satu ini mungkin banyak pengguna SHAREit yang belum mengetahuinya,yaitu WebShare.
WebShare adalah berbagi file tanpa melakukan instalasi,yaitu penerima tidak perlu memasang aplikasi SHAREit,biasanya cara ini di lakukan saat berbagi dengan PC,tetapi bisa juga dilakukan oleh smartphone,caranya yaitu:
Untuk menyambungkan ke Pc aplikasi SHAREit untuk pengirim yang akan disambungkan harus versi v4.0 atau versi di atasnya,syarat ini wajib karena versi dibawahnya mungkin belum mendukung.
  • Pengirim:Pilih file apa pun yang akan di kirim,caranya centang file yang akan dikirim,kamu bisa mengirim file sesuka kamu sampai tak terhingga dan bagikan lewat halaman Web.
  • Penerima:Sambungkan ke Hotspot pengirim,lalu navigasikan ke halaman web yang di bagikan.Caranya tulis alamat ip yang ada pada pengirim yaitu yang muncul di aplikasi SHAREit lalu buka lewat Web.Atau dengan cara pindai code QR yang muncul di aplikasi SHAREit di pengirim.
  • Penerima:Buka lewat web jelajahi atau cari file yang di bagikan lalu unduh.
  • Jangan lupa untuk meng-aktifkan data seluler untuk pengirim maupun penerima,karena cara ini membutuhkan dat internet.
5.Berbagi Dalam Group

Dengan fitur yang terakhir ini kita dapat membuat Group untuk berbagi file,caranya buat dulu Group lalu teman kamu bisa bergabung untuk berbagi file.

Itulah beberapa Fitur Tersembunyi Di Aplikasi SHAREit yang dapat saya ulas,dan terima kasih sudah mau berkunjung di blog saya yang sederhana ini semoga bermanfaat.Dan jika ada pertanyaan bisa berkomentar di kolom komentar.

0 komentar:

Posting Komentar